Rabu, 09 Oktober 2013 | By: Tuxedo Kamen

Kisah Sholahuddin Al Ayyubi Part 3



Ketika pengumuman peralihan kuasa itu dibuat, Khalifah Al-Adhid sedang sakit kuat, sehingga beliau tidak mengetahui perubahan besar yang berlaku di dalam negerinya dan tidak mendengar bahawa Khatib Jumaat sudah tidak mendoakan dirinya lagi. 

Sehari selepas pengumuman itu, Khalifah Al-Adhid wafat dan dikebumikan sebagaimana kedudukan sebelumnya, yakni sebagai Khalifah.

Kisah Sholahuddin Al Ayyubi Part 2



Setelah berlangsung pertempuran sekian lama, akhirnya kaum Salib dapat mengepung Baitul Maqdis, tapi penduduk kota Suci itu tidak mau menyerah kalah begitu saja. Mereka telah berjuang dengan jiwa raga mempertahankan kota Suci itu selama satu bulan. 

Akhirnya pada 15 Juli 1099, Baitul Maqdis jatuh ke tangan pasukan Salib, tercapailah cita-cita mereka. Berlaangsunglah keganasan luar biasa yang belum pernah terjadi dalam sejarah umat manusia. 

Kaum Kristian itu menyembelih penduduk, perempuan dan anak-kanak dengan sangat ganasnya. Mereka juga membantai orang-orang Yahudi dan orang-orang Kristian yang enggan bergabung dengan kaum Salib. Keganasan kaum Salib Kristian yang sangat melampau itu dikutuk dan dikatakan oleh para saksi dan penulis sejarah yang terdiri dari berbagai agama dan bangsa.

Kisah Sholahuddin Al Ayyubi Part 1



Shalahuddin Al Ayyubi atau juga dipanggil Saladin atau Salah ad-Din (Dalam Bahasa Arab: صلاح الدين الأيوبي, dalam bahasa Kurdi: صلاح الدین ایوبی) (Sholahhuuddin al ayyubi) (c. 1138 - 4 Maret 1193) adalah seorang jendral dan pejuang muslim Kurdi dari Tikrit (daerah utara Irak saat ini). 

Beliau mendirikan Dinasti Ayyubiyyah di Mesir, Suriah, sebagian Yaman, Irak, Mekkah Hejaz dan Diyar Bakr. Shalahuddin Al Ayyubi terkenal di dunia Muslim dan Kristen karena kepemimpinannya, kekuatan militer, sifat-sifatnya yang ksatria dan pengampun pada saat ia berperang melawan tentara salib. 


Sultan Shalahuddin Al Ayyubi juga adalah seorang ulama. Ia memberikan catatan kaki dan berbagai macam penjelasan dalam kitab hadits Abu Dawud.

Kamis, 18 Juli 2013 | By: Tuxedo Kamen

Ramadhan Penuh Berkah

Kita telah memasuki bulan penuh kemuliaan dan keutamaan, dimana pintu-pintu taubat, rahmat dan ampunan semua dibuka. Maka sudah sepatutnya kita sebagai ummat Islam menyambutnya dengan penuh suka cita dan kegembiraan. Sebab bulan itu merupakan bulan pencucian dosa, bulan ketika Allah swt memberikan pahala berlipat-lipat ganda dibanding bulan-bulan sebelumnya. Bulan ketika Allah swt, membebaskan manusia-manusia dari dosa-dosa.

Jumat, 21 Juni 2013 | By: Tuxedo Kamen

Nasihat Kematian Umar Bin Abdul Aziz

SUATU ketika Umar bin Abdul Aziz r.a mengiringi jenazah. Ketika semuanya telah bubar, Umar dan beberapa sahabatnya tidak beranjak dari kubur sang jenazah tadi. Beberapa sahabatnya bertanya, “Wahai Amirul Mukminin, ini adalah jenazah yang engkau cintai dan engkau menungguinya disini lalu akan meninggalkannya“.

Umar berkata, “Ya. Sesungguhnya kuburan ini memanggilku dari belakang. Maukah kalian kuberitahu apa yang ia katakan kepadaku?“.

Kisah Isteri Khalifah Umar bin Abdul Aziz


KETIKA mendengar suaminya menjadi khafilah baru, Fatimah sangat terkejut. Namun ia lebih terkejut ketika tahu kalau suaminya itu dikabarkan menolak segala fasilitas istana.

Umar bin Abdul Aziz memilih menunggang keledai untuk kendaraan sehari-hari, membatalkan acara pelantikan dirinya sebagai khalifah yang akan diadakan besar-besaran dan penuh kemewahan.

Sungguh Fatimah heran dan tidak percaya mendengar berita tersebut karena ia sangat mengenal siapa suaminya. Sosok yang sangat identik dengan kemewahan hidup mengapa secara tiba-tiba ia hendak berpaling dari kemewahan, padahal tampuk kekuasaan kaum muslimin baru saja di anugerahkan kepadanya?
Kamis, 16 Mei 2013 | By: Tuxedo Kamen

HARI ESOK

       Hari esok, dalam pandangan siapapun, adalah waktu yang amat dekat, amat cepat kedatangan nya tak lebih dari beberapa jam saja setelah hari ini, bagi anda yang hendak melakukan perjalanan jauh esok hari, jika hanya hari ini waktu yang tersedia untuk persiapan, belum tentu cukup seharian bagi anda mempersiapkan bekal untuk perjalanan itu. Apalagi perjalanan itu dalam rangka bertemu dengan seseorang yang selama ini anda hormati, anda agungkan sekaligus anda segani. Katakanlah orang yang akan anda temui itu atasan anda di kantor, atau mungkin pejabat tinggi di kota anda. Esok hari itu mereka akan menanyai ‘menginterogasi’ sekaligus meminta pertanggung jawaban amanah yang telah mereka berikan kepada  anda. Di hadapan mereka lah esok hari nasib anda ditentukan; apakah berbuah manis dan membahagiakan atau justru pahit dan menyakitkan, apakah mendapatkan penghargaan atau malah dipecat dari jabatan dan pekerjaan. Menghadapi peristiwa penting dan menentukan itu esok hari, tentu amatlah mendebarkan. Lebih mendebarkan lagi jika selama menjalankan amanah itu anda merasa terlalu banyak melakukan kelalaian dan membuat kesalahan.

Selasa, 07 Mei 2013 | By: Tuxedo Kamen

Sistem Ujian Nasional Vs Sistem Ujian Pendidikan Khilafah


Tanggal 2 Mei  adalah hari pendidikan Nasional. Sekarang bangsa Indonesia sudah memasuki tahun 2013, berarti bangsa ini sudah ”merdeka” selama  68 tahun. Tentu kita patut bertanya, apa kabar dunia pendidikan Indonesia?  Sudahkah dunia pendidikan memberikan kontribusi SDM unggul yang mampu menjadikan bangsa Indonesia maju?.

Berhasilnya  pendidikan suatu bangsa menjadikan bangsa itu bangkit untuk mencapai kemajuan. Sebaliknya mundurnya suatu bangsa karena gagalnya pendidikan, untuk membangkitkannya melalui pemikiran. Jika di perhatikan bangsa- bangsa di dunia ini tidak ada yang hancur karena kemiskinanya. Akan tetapi hancurnya bangsa, karena bangsa itu tidak berhasil menjadikan  pemikiran sebagai pijakan kebangkitan karena  gagalnya pendidikan.  Karena pemikiran manusia rusak, maka  kerusakan terjadi di seluruh aspek kehidupan.

Meningkatnya Popularitas Hizbut Tahrir Hantui Pemerintah Kirgistan dan Institusinya


Situs “Central Asia Online” mempublikasikan sebuah artikel, di mana analis menyatakan bahwa Hizbut Tahrir (HT), yang disebut sebagai kelompok ekstrimis dan terlarang telah merekrut sejumlah anggota di Kirgistan, sehingga HT akan menjadi ancaman bagi stabilitas negara. Situs mengutip dari Kementerian Dalam Negeri bahwa ada sedikitnya 3.000 simpatisan HT yang tinggal di Kirgistan. Ia menambahkan bahwa  jumlah anggota HT yang ditahan terus meningkat, namun persoalan menangkap “ikan besar atau puncak piramida” di sana merupakan perkara sulit.
Menurut kantor pers Kementerian Dalam Negeri bahwa penangkapan para pendukung HT telah menjadi lebih sering dalam beberapa bulan terakhir, dimana meningkat 20 persen dibandingkan tahun sebelumnya, dan bahwa kegiatan HT lebih menonjol di wilayah selatan, di mana 70 persen dari total 200 penangkapan terjadi di selatan. Dikatakan bahwa belum semua yang ditangkap itu didakwa. Dan tampak bahwa HT bukan satu-satunya kelompok yang melakukan sejumlah kegiatan, namun aparat keamanan sudah sangat ahli untuk mengidentifikasi para anggota HT.
Minggu, 05 Mei 2013 | By: Tuxedo Kamen

Mengapa Harus Jadi Waria?


Jangan ganggu banciiii.!/jangan ganggu banciiii..!/jangan ganggu banciiii....!/jangan, ganggu....!

Penggalan lirik lagu dari Project Pop ini kian mengakrabkan kosakata banci' di telinga kita. Dan kayaknya, bukan cuma kosakatanya aja yang makin dekat dengan kita, tapi juga wujud aslinya. Buktinya, Ahad 26 Juni 2005 lalu komunitas banci, bencong, waria, atau wadam berani ngegelar hajatan gede-gedean dalam acara pemilihan Miss Waria Indonesia 2005 di Gedung Sarinah Lt. 14, Jakarta. Meski sempet diancam laskar FPI bakal dibubarkan, kontes itu jalan terus. Urusan kayak gini, emang negara yang kudu turun tangan untuk menyelesaikannya. 
Rabu, 24 April 2013 | By: Tuxedo Kamen

‘Say No to Free Sex and Drugs’.


Apa itu AIDS?? 

Suatu virus yang menyerang sel darah putih manusia dan menyebabkan menurunnya kekebalan/ daya tahan tubuh, sehingga mudah terserang infeksi/penyakit. Kalo udah parah, tubuh penderita bakal menjadi sarang berbagai penyakit yang tak kunjung sembuh. Kondisi inilah yang disebut AIDS alias Acquired Immunodeficiency Syndrome. 

Sejak pertama kali dikenali tahun 1981,  HIV udah ngabisin kontrak hidup lebih dari 25 juta orang pengidapnya. Kini, pengidapnya sudah melebihi 40 juta orang. Hal tersebut terungkap dalam laporan terakhir epidemi HIV/AIDS PBB yang disiarkan di New Delhi, India, Senin (21/11). (Metrotvnews.com, 21/11/05). Sementara di Indonesia, Jumlah pengidap HIV/AIDS mencapai angka 8.251 orang. 
Sabtu, 20 April 2013 | By: Tuxedo Kamen

3 Maret 1924


Bagi sebagian kita, tanggal 3 Maret mungkin nggak ada bedanya ama tanggal-tanggal yang laen. Nggak lebih istimewa dari tanggal 1 Januari atau 14 Pebruari yang yang dinanti jutaan penduduk bumi untuk berpesta-pora. Padahal 82 tahun lalu, tanggal 3 Maret merupakan detik-detik sakaratul maut kaum Muslim sedunia saat akan kehilangan pengayom, pelindung, penjaga, dan pelayan mereka. 

Yup, di tanggal itu pemersatu kaum Muslimin di seluruh dunia berhasil dihapuskan dari muka bumi oleh seorang Mustafa Kemal at-Turk yang didukung penuh oleh Inggris. Akibatnya cukup fatal. Kaum Muslim nggak punya pemimpin yang satu sehingga dengan mudah terzhalimi dan terpecah belah dalam sekat-sekat nasionalisme. 

Padahal dulu, di bawah payung Kekhilafahan, Islam mampu menjamin keamanan dunia, menyatukan umat manusia, menciptakan kemajuan ekonomi, menjamin kesehatan masyarakat, melahirkan para ilmuwan legendaris, dan menebar rahmat ke seluruh alam selama hampir 14 abad. Yang jadi pertanyaan, kenapa eh kenapa.. khilafah bisa kalah? 
Selasa, 16 April 2013 | By: Tuxedo Kamen

Agar Bahtera Tetap Berjalan

Dalam Islam pernikahan merupakan suatu aqad (perjanjian) yang diberkahi antara seorang laki-laki dan seorang perempuan, yang dengan aqad itu menjadi halal bagi keduanya hal-hal yang sebelumnya diharamkan. Dengan pernikahan itu keduanya mulai mengarungi bahtera kehidupan panjang yang diwarnai cinta dan kasih saying, saling pengertian, toleransi, saling tolong menolong, masing-masing memberikan ketenangan bagi yang lain, sehingga dalam perjalanannya keduanya mendapatkan kebahagiaan. 
Kamis, 11 April 2013 | By: Tuxedo Kamen

Don't Say Love (Jangan Bilang Cinta)


Ya, jangan bilang cinta kalo kita masih setengah hati mencintai. Jangan pernah ucapkan kata cinta jika kita masih tak bisa memberikan pengorbanan terbesar dalam hidup kita demi yang kita cintai. Jangan sampe keluar kata cinta jika kita tak berani membela yang kita cintai. Sebab, cinta bukan hanya ucapan yang manis di bibir, bukan kata yang kedengarannya indah di telinga, dan bukan pula tulisan yang membuat kita merasa bahagia. Bukan hanya itu. Karena cinta harus diwujudkan dalam perilaku. ‘Kalimah sakti’ itu harus tercermin dalam perbuatan dan pikiran. Sekali berani bilang cinta, maka seharusnya kita akan berani berkorban, berani membela, berani bertanggung jawab terhadap apa yang kita cintai.
Selasa, 02 April 2013 | By: Tuxedo Kamen

JANJI ALLAH BAGI ANDA YANG AKAN MENIKAH


Ketika seorang muslim baik pria atau wanita akan menikah, biasanya akan timbul perasaan yang bermacam-macam. Ada rasa gundah, resah, risau, bimbang, termasuk juga tidak sabar menunggu datangnya sang pendamping, dll. Bahkan ketika dalam proses taaruf sekalipun masih ada juga perasaan keraguan. 

Berikut ini sekelumit apa yang bisa saya hadirkan kepada pembaca agar dapat meredam perasaan negatif dan semoga mendatangkan optimisme dalam mencari teman hidup. Semoga bermanfaat buat saya pribadi dan kaum muslimin semuanya. Saya memohon kepada Allah semoga usaha saya ini mendatangkan pahala yang tiada putus bagi saya.

Allah Melihatmu


Khalifah Umar bin Khaththab adalah pemimpin yang sangat perhatian pada rakyatnya. Untuk itu ia tidak pernah malas dan tidak malu berkeliling Madinah setiap malam untuk mengetahui keadaan kaum muslimin. Suatu ketika, dari sebuah rumah ia mendengar percakapan seorang wanita pedagang susu dengan anak perempuannya. “Tidakkah kaucampur susu daganganmu dengan air? Subuh telah datang!” kata sang ibu. Anak gadisnya menjawab, “Bagaimana mungkin aku mencampurnya, sedangkan Amirul Mukminin telah melarang mencampur susu dengan air?” Sang ibu menimpali, ”Orang-orang telah mencampurnya. Kau campur saja. Toh, Amirul Mukminin tidak akan tahu.” Sang gadis menjawab,” Jika Umar tidak tahu, Tuhan Umar pasti tahu. Aku tidak akan mencampurnya karena Dia telah melarangnya.”.
Kamis, 28 Maret 2013 | By: Tuxedo Kamen

Pemerintahan Transisi Ghassan Hitto: Salah Satu Rangkaian Konspirasi Amerika terhadap Revolusi di Suriah


بسم الله الرحمن الرحيم

Pemerintahan Transisi Ghassan Hitto: Salah Satu Rangkaian Konspirasi Amerika terhadap Revolusi di Suriah untuk Mempertahankan Pemerintahan agar Tetap di Tangannya dan Merupakan Proyek Fitnah untuk Memukul Orang-orang Revolusioner Islami di dalam Negeri dan Skoci Penyelamat untuk Bashar si Penjagal

Berbagai perbedaan terjadi di antara anggota “Koalisi Nasional” menyebabkan sebagian dari mereka walk out dari sidang sebelum pemilihan suara sebagai bentuk protes atas apa yang mereka katakan bahwa itu adalah upaya prematur yang didukung dari luar negeri untuk memilih Hitto. Di tengah suasana itu, dewan umum Koalisi berkumpul pada tanggal 18 dan 19 Maret 2013 di hotel Retaj Royale Hotel Istanbul, dan memilih seorang warga Amerika berdarah Suriah Ghassan Hitto untuk memimpin pemerintahan transisi. Diumumkan bahwa dia akan mengatur “daerah-daerah yang dibebaskan” dari dalam. Ia akan mengisi kekosongan pemerintahan di daerah-daerah tersebut sebab kelompok bersenjata dan tokoh-tokoh kemasyarakatan, keagamaan atau militer tidak bisa mengaturnya.” Hitto mendapat sambutan hangat dari Amerika yang diungkapkan oleh juru bicara luar negeri AS Victoria Nuland yang mengatakan kepada para wartawan: “para pejabat Amerika mengenal dan menghormati Ghassan Hitto.” Ia menambahkan pujiannya: “orang ini sangat memperhatikan rakyat Suriah, ia meninggalkan kehidupan yang sangat makmur di Texas dan pergi untuk bekerja dalam bantuan kemanusiaan untuk anak-anak negerinya.” New York Time menggambarkan bahwa “Hitto adalah warga Amerika yang terpilih sebagai perdana menteri pemerintahan transisi untuk Revolusi Suriah”. 
Senin, 18 Maret 2013 | By: Tuxedo Kamen

Metode Sahih Menegakkan Khilafah


Imam Al-Qurthubi menyatakan, “Tidak ada perbedaan pendapat mengenai kewajiban tersebut (mengangkat khalifah) di kalangan umat dan para imam mazhab; kecuali pendapat yang diriwayatkan dari al-’Asham—yang tuli (‘asham) terhadap syariah—dan siapa saja yang berkata dengan pendapatnya serta mengikuti pendapat dan mazhabnya” (Al-Qurthubi, Tafsîr al-Qurthubi, 1/264).

Permasalahan berikutnya adalah bagaimana metode (thariqah/manhaj) penegakan Khilafah? Metode (thariqah/manhaj) haruslah digali dari Rasulullah saw. Setiap perjuangan yang menyimpang dari metode Rasulullah saw. hanya akan berakhir dengan kegagalan.

Siapapun yang melakukan penelaahan mendalam terhadap sirah Nabi Muhammad saw. akan menemukan bahwa beliau menempuh tiga tahapan dalam mewujudkan pemerintahan Islam di Madinah.
Jumat, 15 Maret 2013 | By: Tuxedo Kamen

Kesalahan Sistem Ekonomi Kapitalis


Di sekolah-sekolah dan kampus-kampus di Indonesia saat ini diajarkan suatu ilmu ekonomi yang merujuk pada ilmu ekonomi kapitalis. Bagi Anda yang masih ingat pelajaran sekolah, tentu tidak asing dengan pelajaran tentang "kelangkaan ekonomi", atau "permasalahan ekonomi", dan sebagainya. Apa yang dipelajari itu ternyata dinilai salah dalam pandangan Syaikh Taqiyuddin An-Nabhani. Dinilai salah, karena tidak sesuai dengan kenyataan. 2 + 2 = 5 itu salah. Mengapa? Sebab, kenyataannya 2 + 2 = 4, bukannya 5. Jadi, sesuatu dikatakan salah jika bertentangan dengan realitas (kenyataan), dan sesuatu dinilai benar jika sesuai dengan realitas (kenyataan).

Saat ini orang selalu diajarkan bahwa permasalahan ekonomi adalah “kebutuhan manusia yang tidak terbatas, sedangkan alat untuk memenuhi kebutuhan manusia terbatas.” Paradigma iniah yang diajarkan di sekolah dan kampus-kampus sekuler. Tetapi, menurut Syaikh Taqiyuddin An-Nabhani paradigma ini salah. Kenapa dikatakan salah? Bukan itu permasalahan ekonomi yang sesungguhnya. Sebab, menurut beliau hal tersebut bertentangan dengan fakta di lapangan atau kenyataan sesungguhnya. 
Rabu, 13 Maret 2013 | By: Tuxedo Kamen

PERBEDAAN PEMILU (AL-INTIKHAAB) DALAM DEMOKRASI DAN PEMILU DALAM ISLAM


Pemilu selalu diidentikkan dengan sistem demokrasi. Mengapa? Sebab, kemunculan sistem pemilu (yang melibatkan rakyat banyak), baru dimulai ketika demokrasi diterapkan pertama kali. Maka dianggaplah bahwa pemilu itu bagian dari sistem demokrasi. Oleh karena itu, ketika ada pejuang syariah dan khilafah menyatakan bahwa dalam Islam juga mengenal pemilu (pemilihan umum), maka dikatakanlah bahwa orang tersebut berlaku munafik. Mengapa? Sebab, pada umumnya pejuang syariah dan khilafah selalu menolak demokrasi. Tetapi kok tiba-tiba menyatakan bahwa pemilu ada daam Islam? Padahal pemilu sendiri “milik” demokrasi. Demikian anggapan itu muncul.

Anggapan di atas bisa jadi muncul disebabkan karena kurangnya pemahaman terhadap fakta seseorang tentang hakikat pemilu, kurangnya informasi awal (maklumat sabiqah) seseorang atas berbagai dalil syariah, dalam hal ini adalah dalil tentang aqad wakalah. Atau, bisa juga disebabkan karena ketidakcermatanan atau mungkin juga ketidakmampuan seseorang dalam mengasosiasikan (mengaitkan) antara fakta yang akan dihukumi (pemilu) dengan berbagai informasi awal (dalil syariah) terkait hukum wakalah. Kedua kemungkinan ini bisa mengakibatkan kesalahan persepsi atas pemilu dan hukumnya.
Kamis, 07 Maret 2013 | By: Tuxedo Kamen

HARI ESOK

Hari esok, dalam pandangan siapapun, adalah waktu yang amat dekat, amat cepat kedatangan nya tak lebih dari beberapa jam saja setelah hari ini, bagi anda yang hendak melakukan perjalanan jauh esok hari, jika hanya hari ini waktu yang tersedia untuk persiapan, belum tentu cukup seharian bagi anda mempersiapkan bekal untuk perjalanan itu. Apalagi perjalanan itu dalam rangka bertemu dengan seseorang yang selama ini anda hormati, anda agungkan sekaligus anda segani. Katakanlah orang yang akan anda temui itu atasan anda di kantor, atau mungkin pejabat tinggi di kota anda. Esok hari itu mereka akan menanyai ‘menginterogasi’ sekaligus meminta pertanggung jawaban amanah yang telah mereka berikan kepada  anda. Di hadapan mereka lah esok hari nasib anda ditentukan; apakah berbuah manis dan membahagiakan atau justru pahit dan menyakitkan, apakah mendapatkan penghargaan atau malah dipecat dari jabatan dan pekerjaan. Menghadapi peristiwa penting dan menentukan itu esok hari, tentu amatlah mendebarkan. Lebih mendebarkan lagi jika selama menjalankan amanah itu anda merasa terlalu banyak melakukan kelalaian dan membuat kesalahan.

Senin, 04 Maret 2013 | By: Tuxedo Kamen

Barbarrossa Sang 'Bajak Laut' Mujahid


Di Barat, namanya tercatat sebagai bajak laut kejam berjenggot merah yang menguasai lautan luas. Tapi dalam sejarah Islam, namanya harum sebagai laksamana penjaga wilayah Khilafah Utsmani Turki yang perkasa.

John Perkins, dalam bukunya yang berjudul The Secret History of The American Empire (diterbitkan oleh Ufuk Press dengan judul Pengakuan Bandit Ekonomi), menjelaskan citra pelaut-pelaut Bugis di mata orang -orang Eropa. Ketika pergi ke Sulawesi, ia menjelaskan bahwa pulau ini merupakan “Rumah bagi suku Bugis yang keji… mereka dianggap sebagai bajak laut paling kejam, paling haus darah di dunia. Di kampung halaman, orang-orang Eropa… mengancam anak-anak mereka yang tidak patuh bahwa jika mereka tidak bersikap manis, orang Bugis akan menculik kalian.”

Senin, 11 Februari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Menjadi perempuan adalah anugrah.


Menjadi perempuan yang beriman dan berislam, itu jauh lebih indah lagi. Mau tahu kenapa? Karena menjadi perempuan muslimah itu merupakan sebuah berkah yang tidak dialami oleh semua perempuan di dunia. Dan berkah ini akan menjadi lebih sempurna ketika sebagai muslimah, kita menyadari akan keistimewaan ini. Kenapa bisa begitu? Karena ternyata di luar sana, banyak banget mereka yang mengaku dirinya muslimah namun masih bingung dengan jati dirinya sendiri. Mereka akhirnya berusaha mencari jawaban kebingungan itu dengan mengambil jalan lain yang nggak ada benernya sama sekali.
Jalan lain ini seringnya sok menjadi pahlawan kesiangan bagi perempuan sehingga seakan-akan perempuan sendiri merasa diistimewakan. Salah satunya adalah ide feminisme yang (katanya) memperjuangkan kesetaraan hak antara laki-laki dan perempuan. Tapi muslimah cerdas nggak bakal dong terjebak dengan ide yang jelas-jelas bertentangan dengan Islam ini. Sebab, bukannya menjadi mulia, feminisme justru membawa perempuan kepada keterpurukan yang makin parah dalam semua sendi kehidupan 
Trus, gimana dong supaya kamu, saya, dan kita semua bisa menjadi perempuan mulia dan hebat dunia-akhirat? Pasti dong ada langkah-langkah jitu untuk mencapainya. Ikuti terus yuk bahasannya.
Rabu, 06 Februari 2013 | By: Tuxedo Kamen

CERITA KUPU-KUPU

Seseorang menemukan kepompong seekor kupu. Suatu hari lubang kecil muncul. Dia duduk mengamati dalam beberapa jam calon kupu-kupu itu ketika dia berjuang dengan memaksa dirinya melewati lubang kecil itu.

Kemudian kupu-kupu itu berhenti membuat kemajuan.. Kelihatannya dia telah berusaha semampunya dan dia tidak bisa lebih jauh lagi. Akhirnya orang tersebut memutuskan untuk membantunya. Dia mengambil sebuah gunting dan memotong sisa kekangan dari kepompong itu.

Kupu-kupu tersebut keluar dengan mudahnya. Namun, dia mempunyai tubuh gembung dan kecil, sayap-sayap mengkerut.

Orang tersebut terus mengamatinya karena dia berharap bahwa, pada suatu saat, sayap-sayap itu akan mekar dan melebar sehingga mampu menopang tubuhnya, yang mungkin akan berkembang seiring dengan berjalannya waktu.

Semuanya tak pernah terjadi.
Selasa, 05 Februari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Allah Melihatmu

Khalifah Umar bin Khaththab adalah pemimpin yang sangat perhatian pada rakyatnya. Untuk itu ia tidak pernah malas dan tidak malu berkeliling Madinah setiap malam untuk mengetahui keadaan kaum muslimin. Suatu ketika, dari sebuah rumah ia mendengar percakapan seorang wanita pedagang susu dengan anak perempuannya. “Tidakkah kaucampur susu daganganmu dengan air? Subuh telah datang!” kata sang ibu. Anak gadisnya menjawab, “Bagaimana mungkin aku mencampurnya, sedangkan Amirul Mukminin telah melarang mencampur susu dengan air?” Sang ibu menimpali, ”Orang-orang telah mencampurnya. Kau campur saja. Toh, Amirul Mukminin tidak akan tahu.” Sang gadis menjawab,” Jika Umar tidak tahu, Tuhan Umar pasti tahu. Aku tidak akan mencampurnya karena Dia telah melarangnya.”.
Sabtu, 02 Februari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Upaya memahami fenomena “demokrat islamis”


Makalah Seminar di Fakultas Ushuluddin & Filsafat- UIN Syarif Hidayatullah, 28 Mei 2005.

Dr. Fahmi Amhar
Anggota DPP Hizbut Tahrir Indonesia
alumnus Vienna University of Technology, Austria

Abstrak

Kelompok “demokrat islamis” adalah kelompok muslim yang menerima sistem demokrasi sebatas prosedural pemilu, namun di satu sisi tetap memperjuangkan agenda syari'at Islam, bukan agenda sekuler.  Sebagian pihak khawatir bahwa kelompok di atas hanya akan memanfaatkan demokrasi untuk mewujudkan sistem otoriter atas nama agama.  Kekhawatiran ini tidak beralasan bilamana kita memahami trilogi kedaulatan.  Dalam demokrasi, trilogi itu ada dalam slogan “dari rakyat – oleh rakyat – untuk rakyat”.  Meski tampak indah, slogan ini dari awal sudah cacat, dan dalam realita oleh para kapitalis serakah telah diperalat, untuk memperbudak seluruh jagad.  Pada sistem khilafah, trilogi itu adalah “dari Allah – oleh rakyat – untuk rahmat seluruh alam”.  Maka tidak ada yang perlu khawatir atas fenomena “demokrat islamis”, kecuali musuh-musuh kemanusiaan.  Bila non muslim saja tak perlu khawatir akan termarjinalisasi, apalagi bila seseorang masih mengaku dirinya muslim.

Fenomena “demokrat islamis”

Fenomena “demokrat islamis” menurut survei PPIM UIN 2004 memiliki karakteristik sebagai berikut:
- Diperkirakan ada sekitar 1 juta muslim yang terlibat dalam aktivitas islamisme.
- Meski berpartisipasi dalam proses demokrasi (pemilu) kelompok ini hanya “memanfaatkan” demokrasi sebagai ruang persaingan bebas bagi “kudeta Islamnya” – demokrasi hanya dimaknai sebatas pemilu(electoral democracy) sementara nilai-nilai sekulernya ditolak habis-habisan; demokrasi sebagai nilai hanya ada di lapisan elite muslim yang telah terbaratkan.

It’s about you and me. It’s all about Us.


Sahabat,
Mari sejenak kita bicara dari hati ke hati, dengan hati yang terbuka, dengan hati yang lapang, hati yang jauh dari syak wasangka.

Kamis, 31 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Kewajiban Umat Islam Setelah Beriman Kepada Aqidah Islam


Kali ini kami ketengahkan sebuah materi kajian yang dimuat dalam situs Kantor Penerangan HT Pusat. Artikel ini membahas tentang konsekuensi yang harus dihadapi oleh siapa saja yang mengaku iman kepada Aqidah Islam, yakni iman dan berhukum kepada Syariat Islam. Sedikit dibahas juga mengenai posisi akal berhadapan dengan hukum syara’. Sebagaimana dalam kitab-kitab HT, artikel ini menegaskan bahwa dalam masalah syariat, akal tidaklah memiliki tempat, sebab seluruh hukum syara’ dibangun di atas wahyu alias dalil naqli. Adapun fungsi akal dalam hal ini hanyalah berusaha memahami pengertian dari nash-nash syara’ yang telah turun, memahami hakekat fakta yang ingin dihukumi dan menghubungkan antara fakta dengan hukum yang ada di dalam nash-nash syara’. Berikut uraiannya:

Rabu, 30 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

NEGARA DONGENG BERNAMA DEMOKRASI


Banyak umat Islam saat ini menjadi bangga menjadi pembela demokrasi dan dengan lantang berteriak bahwa Islam adalah agama yang sangat demokratis. Tulisan berikut ini akan menjelaskan tentang hakikat demokrasi yang selama ini disanjung dengan penuh kebanggaan.

Minggu, 27 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Mencari Kata Error Dalam Kalimat Bahasa Inggris

Dalam tulisan kali ini saya ini sedikit membahas tentang Tips n Trik mencari kata-kata error dalam kalimat English. Berdasarkan pengalaman saya ngajar English kebanyakkan para siswa/i ketika ditanya, "materi apa dalam English yang puuuuuaaaaaaaaalllllllliiiiiiiiinnnnnnnggggggggggg Suuuuusssssssaaaaaaaaaaaaahhhh...??" mereka serentak menjawab ERROR. Heheheee... Saking errornya sampe mereka pun jadi error juga ^_^ 
Sabtu, 26 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

MOTIF PERBUATAN MANUSIA


Tahukah Anda tentang motivasi manusia? Misalnya, apa motivasi saya menolong nenek-nenek menyeberang jalan? Biar dipuji orang, atau karena kasihan terhadap si nenek? Apa motivasi saya menghadiri halqah (kajian)? Karena biar tidak dibilang malas? Atau karena merasa tidak enak dengan musyrif-nya (ustadznya)? Mengapa seseorang kadang-kadang memiliki motivasi yang kuat, tetapi kadang-kadang motivasinya juga lemah?

Kuat dan lemahnya dorongan manusia untuk melakukan suatu aktivitas/perbuatan tidak terlepas dari motivasi (quwwah) yang menjadi landasan manusia dalam melakukan perbuatan. Motivasi ini juga sangat menentukan berhasil atau tidaknya perbuatan yang dilakukan oleh manusia. Karena itu, memahami motivasi yang sahih dan kuat agar aktivitas yang kita lakukan dapat terealisir dengan baik dan sempurna, adalah wajib bagi setiap orang.

Jumat, 25 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

SEDIKIT TENTANG HUKUM IJARAH DARI NIZHAMUL IQTISHADI FIL ISLAM


(Bekal bekerja dan mempekerjakan orang)

Salah satu bentuk pekerjaan yang halal untuk dilakukan adalah apa yang disebut dengan Ijaratul Ajir, yakni bekerja dalam rangka memberikan jasa (berupa tenaga maupun keahlian) kepada pihak tertentu dengan imbalan sejumlah upah tertentu. 

Ijarah adalah pemberian jasa dari seorang ajiir (orang yang dikontrak tenaganya) kepada seorang musta’jir (orang yang mengontrak tenaga), serta pemberian harta dari pihak musta’jir kepada seorang ajiir sebagai imbalan dari jasa yang diberikan. Oleh karena itu ijarah didefinisikan sebagai transaksi terhadap jasa tertentu dengan disertai imbalan (kompensasi).
Rabu, 23 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Mengurai Tiga Simpul Besar (Uqdatul Qubro) Jilid 3 (Tamat)


Disela-sela kelelahan yang melanda seusai beraktivitas sejak pagi, malam ini selepas maghrib saya sempatkan untuk menuliskan bagian terakhir dari Uqdatul Qubro atau mengurai 3 permasalahan mendasar bagi manusia. Semoga bermanfaat.

3. Akan kemana Manusia Setelah Mati?
Selasa, 22 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Mengurai Tiga Simpul Besar (Uqdatul Qubro) Jilid 2

Bismillah...
Sesuai janji saya pada tulisan sebelumnya Mengurai Tiga Simpul Besar (Uqdatul Qubro) Jilid 1 maka ini adalah lanjutannya, dan saya menulis ini ba'da subuh ditemani kicauan burung dan suara-suara pagi. Semoga dapat bermanfaat.

2. Apa Yang Harus dikerjakan Manusia di Dunia?

Mengurai Tiga Simpul Besar (Uqdatul Qubro) Jilid 1


Saya menulis ini diwaktu malam hari ba'da Isya sambil merenungkan sebuah perjalan hidup dialam fana yang serba fatamorgana. Disini insya Allah, saya akan membagi kedalam 3 tulisan, mengingat apa yang akan saya tulis disini cukup panjang. Semoga bisa menambah keyakinan dan keimanan kita kepada Al Khaliq dan juga bisa mengurai 3 pertanyaan besar dan mendasar bagi ummat Islam seluruhnya.

Senin, 21 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Mau pinter? Wani Piro??

Mau pinter koq mahal?

Well at least that's what I have in mind right now, dahulu kala when I was still young untuk masuk sekolah dipungut biaya paling tinggi sebesar kurang lebih Rp.3 juta dan itu pun sudah termasuk tinggi untuk masuk sekolah swasta di daerah Jak-Tim dan itupun dengan fasilitas sekolah yang lumayan "pas" :)
Maksudnya pas mau kabur ada celah, pas mau mojok ngerokok bareng temen2 ada tempatnya, pas mau mojok berduaan ama pacar ada tempatnya, hehehee... 

Allah itu Ada


Kata Karl Marx, bapak komunisme, tuhan tidaklah menciptakan manusia, tapi manusialah yang menciptakan tuhan. Ia adalah khayalan manusia, kata Karl Marx. Sebegitu hebatnya khayalan manusia, akhirnya manusia menjadi percaya bahwa tuhan itu ada. Demikian ringkasnya pendapat Marx tentang manusia dan tuhan.

Kalau demikian, dalam pikiran Karl Marx, tuhan itu tidak ada bedanya dengan Superman, Spiderman bahkan bisa jadi Dora Emon. Jagoan-jagoan dunia khayal yang sudah seolah-olah nyata. Buktinya ada kan orang yang begitu terkesannya sama si manusia Krypton sampai akhirnya menjadikannya sebagai idola (bayangkan, tokoh kartun jadi idola!). Sama juga dengan sejumlah remaja putri seumurmu yang memimpikan jadi pacarnya Dao Ming She, satu lakon di serial Meteor Garden. Padahal si kasep berambut shaggy ini kan fiktif. Cuma khayalan.

Sabtu, 19 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Banjir lagi... Banjir lagi...

Sudah beberapa bulan terakhir ini Jakarta diguyur hujan deras secara terus menerus dan lagi-lagi ketika terjadi banjir masalah yang paling sering timbul adalah BANJIR. Ya banjir, dan saat saya sedang menulis artikel ini pun, hujan sedang turun cukup deras mengguyur bumi.


Mengatasi  RASA BOSAN  Kerja

Siapa pun pasti pernah mengalami rasa bosan dan jenuh dengan pekerjaan. Entah mereka sudah bertahun-tahun bekerja atau baru saja masuk ke dalam dunia kerja.

Ada banyak hal yang menyebabkan seseorang bosan dengan pekerjaannya. Bisa karena monoton, lingkungan kerja yang tidak kondusif, rekan kerja yang menyebalkan, atau ada masalah pribadi. Lalu terpikirlah, betapa menyenangkan kalau bekerja di tempat lain.

Tapi, berpindah pekerjaan bukanlah hal yang gampang. Selain itu belum tentu di tempat yang baru kita akan bebas dari persoalan yang menyebabkan kebosanan dan kejenuhan. Bisa jadi keluar dari mulut buaya, masuk ke mulut harimau.

Nah, meski bosan sedang melanda, Anda harus bersyukur bisa memperoleh pekerjaan. Apalagi saat ini tidak mudah mencari pekerjaan.

Jadi, lawanlah kebosanan itu dengan kiat-kiat berikut:
Jumat, 18 Januari 2013 | By: Tuxedo Kamen

Makna Syahadat
Syahadat merupakan pintu gerbang pertama seseorang yang masuk Islam, dan menjadi hal yang sangat penting dalam beriman kepada Allah swt. Tanpa ada syahadat maka tak ada Islam dalam diri seseorang. Keberadaan syahadat ini sangat fundamental dalam Islam sehingga menjadi rukun iman yang pertama. Keyakinan kepada Allah swt dan ke rasul an Muhammad saw merupakan pondasi Islam, tanpanya Islam tak akan tegak.
Syahadat terdiri dari dua kalimat, yaitu Asyhadu ‘ala ilaha ila Allah dan Asyhadu ana Muhammad Rasulullah. Dapat dilihat kata pertama yaitu, Asyhadu ‘ala ilaha ila Allah memiliki arti, bahwasannya tiada Tuhan yang pantas disembah, ditaati, diikuti, ditakuti, diagungkan selain Allah swt. Kata ila pada kalimat tersebut bermakna meniadakan segala bentuk penyembahan kepada selain Allah swt. Dengan adanya kata ila yang bermakna meniadakan berarti tidak ada sesembahan yang wajib dan pantas untuk disembah selain dari Allah swt.


Aqidah Islamiyah

Aqidah berasal dari kata Aqoda’ yang secara bahasa berarti ikatan, tali simpul dan segala sesuatu yang mengikat. Secara istilah aqidah memiliki arti, sebuah pemikiran menyeluruh tentang alam semesta, manusia, dunia dan hubungan ketiganya dengan apa-apa yang ada sebelum dan sesudah dunia.

Dengan begitu, aqidah Islam haruslah ditempuh dengan proses berpikir yang mendalam, sebab hal ini terkait dengan keimanan seorang muslim. Jika seorang muslim hanya sekedar percaya kepada Tuhan tapi tidak dengan proses berpikir, maka tentu bisa dipastikan ia hanya memahami bahwa jika Islam hanya sebatas agama ritual.
Sebagaimana makna bahasa bahwa Aqidah berarti sesuatu yang mengikat, hal ini juga berarti bahwa aqidah Islam bersifat mengikat, baik dari segi ibadah ritual ataupun ibadah-ibadah yang lain. Semuanya bersifat mengikat.

TUJUAN HIDUP

Tujuan hidup seseorang bergantung kepada apa yang difahaminya tentang manusia, kehidupan, alam semesta serta keterkaitan antara ketiganya dan juga hubungan antara kehidupan sebelum dan sesudah dunia. Jika seseorang memahami bahwa manusia, alam semesta hanya sebatas materi, maka tentu ia akan mempunyai tujuan hidup hanya mencari materi sebanyak-banyaknya. Hal inilah yang tercermin dari orang-orang atheis atau komunis. Mereka menganggap bahwa tujuan mereka hidup hanya bersenang-senang dengan mengumpulkan materi sebanyak-banyaknya, mereka tidak pernah memikirkan kehidupan setelah mati. Sebab mereka menganggap setelah mati, mereka akan kembali menjadi materi dan itulah akhir dari kehidupan.